Daerah Kesehatan Pemerintahan Politik

Senin, 15 Maret 2021 - 14:02 WIB

3 tahun yang lalu

logo

Koordinasi para simpul tokoh muda perihal penghijauan lingkungan. (Foto : klikku.net / Anam)

Koordinasi para simpul tokoh muda perihal penghijauan lingkungan. (Foto : klikku.net / Anam)

Rencana Giat Penghijauan P3L Jatim Diapresiasi Pemda dan Elemen Masyarakat Untuk Menjaga dan Merawat Lingkungan

Bangkalan | klikku.net — Merawat serta menjaga lingkungan asri, indah dan nyaman untuk dihuni merupakan tanggungjawab bersama baik dari jajaran pemerintah dan elemen masyarakat terkait.

Kali ini Lembaga Pergerakan Peduli Pelestarian Lingkungan Jatim (P3L Jatim) menggagas penghijau dengan akan menanam tiga ribu pohon di Desa Dumajah, Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Bangkalan.

“Kami berencana menggandeng Muspida Bangkalan, Muspika Tanah Merah, pemdes setempat serta beberapa elemen Masyarakat untuk bersama mensukseskan dengan peduli pada perawatan serta pemeliharaan lingkungan tetap hijau dengan menggalakkan penanaman dan perawatannya, 3000 pohon ini hanya sebagai awal giat kami dalam melakukan konservasi penghijauan.” kata Supyan memberi penegasan.

Menurutnya dari jajaran pemerintah sudah ada tupoksi serta juknis yang dituangkan secara mendetail berdasarkan hasil kajian lingkungan yang dikemas dengan undang-undang.

“Wakil Bupati Bangkalan juga mendukung gagasan kami ini beliau juga menyampaikan sudah mengagendakan rapat dengan OPD terkait yang membidangi lingkungan pada Senin 15 Maret 2021 tapi masih ditunda selasa 16 maret 2021 karena ada rapat mendadak soal recofusing anggaran” ungkap Supyan.

Sementara berkaitan dengan agenda penghijauan yang akan dilaksanakan di Desa Dumajah tersebut Syaiful Anam Ketua Perkumpulan Jurnalis Bangkalan (Pejalan) mengaku siap terlibat mendukung suksesnya agenda tersebut.

“Sebagai pemuda daerah tentunya kami sangat mengapresiasi gagasan P3L Jatim, dan tentu setiap langkah yang bernilai positiv pada kemajuan kinerja kepemerintahan R. Abdul Latif Amin Imron Bupati Bangkalan kami siap menyumbangkan kemampun dan dari profesi kami.” ujarnya.

Begitupula yang disampaikan Acek Kusuma Ketua APMP Jatim sangat apresiasi mendukung suksesnya atas penyelenggaraan kegiatan penghijauang yang akan dilakukan oleh Bupati beserta jajarannya.

Persiapan seremonial penghijauan. (Foto : klikku.net / Anam)

“Penghijauan identik dengan penanaman pohon. Penghijauan tidak lain merupakan upaya rehabilitasi lahan kritis dan lahan lainnya di luar kawasan hutan dengan maksud untuk memulihkan, mempertahankan, dan meningkatkan fungsi lahan sesuai dengan kemampuan yaitu bagi kepentingan fungsi tata air, fungsi produksi, dan fungsi perlindungan.” jelas Acek Kusuma pada media ini.

Lebih lanjut dia juga menjelaskan tujuan dari penghijauan adalah untuk mengendalikan banjir dan erosi tanah, meningkatkan kesejahteraan rakyat dan merubah perilaku petani sebagai pelestari sumberdaya alam.

Diapun mengungkapkan bahwa hingga kini masih sangat jarang sekali pemuda mengambil andil dalam hal penghijauan sehingga dirinya mengapresiasi setinggi tingginya bahkan dia sebagai nahkoda APMPJatim angkat topi.

“Ini adalah gerakan Perbaikan lingkungan dimana yang dilakukan P3L Jatim ini bagian dari kegiatan jariyah untuk anak turun kita tentang bagaimana meghirup oksigen yg baik kdepannya.” kata Acek pemuda asal Kabupaten Bangkalan tegas.


Editor : Anam

Artikel ini telah dibaca 525 kali

Baca Lainnya