Daerah Hiburan Pariwisata

Sabtu, 7 September 2024 - 17:26 WIB

4 minggu yang lalu

logo

Carnival Desa Jarak Jombang Dalam Rangka Peringatan HUT RI ke 79

Jombang | klikku.net –  Desa Jarak merupakan salah satu dari sembilan desa yang ada di Kecamatan Wonosalam. Kali ini Desa Jarak wonosalam mengadakan Carnival dalam rangka memperingati HUT RI ke 79 pada Sabtu (7/9)

Acara arak arakan dimulai dari Dusun Anjasmoro hingga finish di Balaidesa Jarak,

“Acara ini kami gelar dalam rangka memperingati HUT RI ke 79, peserta antara lain dari beberapa dusun yang ada di Desa Jarak, ada 16 regu, 17 RT, dari kalangan anak-anak,pemuda dan warga, ungkap kepala Desa Jarak Agus Darminto.

Desa Jarak wonosalam sendiri terdiri dari 7 dusun yaitu dusun jarak Krajan, jarak Tegal, sarangan, Anjasmoro, sungkul, jarak kebon, Tegalrejo. Untuk Carnival kali ini sekaligus diiringi oleh beberapa sound horeg,

“Harapan kami selaku Kepala desa Jarak agar acara hari ini menjadikan evaluasi untuk tahun depan, dan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang terlibat dari awal hingga acara ini terselenggara,” pungkas Agus Darminto.


Titin Mujiati

Artikel ini telah dibaca 752 kali

Baca Lainnya